top of page
Search
Humamdz

Wot Batu Bisa Menjadi Tempat Untuk Ketenangan

Updated: Apr 7, 2021


source: Dolanyok.com


Wot Batu merupakan galeri seni milik seniman Sunaryo. Yang memiliki identik dengan susunan batu yang menggambarkan kehidupan dan alam semesta. Batu gerbang adalah sebuah instalasi batu yang bentuknya seperti pintu yang dikelilingi tembok. Jenis instalasi ini berarti kita harus membuat keputusan atau pilihan dengan hati-hati. Sunaryo menempatkan sekitar 135 batu berdasarkan perasaan dan intuisinya, yang ia susun dan ciptakan sesuai dengan keinginannya sendiri. Penempatan batu tersebut tidak sembarangan. Semua itu ditempatkan sebagai simbol alam semesta dan kehidupan manusia, menggunakan nama "Wot Batu", yang berarti "Jembatan Batu" dalam bahasa Jawa Kuno.


Sunaryo menciptakan Wot Batu sebagai ‘jembatan spiritual’: penyeimbang antara jiwa manusia dengan wujud ragawi kehidupan, sebagai penghubung di antara empat elemen alam. Dalam Wot Batu, tanah, api, air dan angin berbicara satu sama lain dalam harmoni. Wot Batu menyampaikan konsep ruang dan waktu - pemahaman keberadaan manusia dalam dimensi alam yang tak terhingga.



Source: tempatwisatadibandung.info

Wot Batu bisa dijadikan referensi untuk teman-teman yang mungkin ingin menikmati karya seni tersebut untuk ketenangan diri. Ditambah faktor lain yang mendukung untuk menikmati karya tersebut adalah karena posisi atau tempat Wot Batu sendiri berada di tempat yang sangat alam, jauh dari kebisingan kota, dan yang terpenting adalah suasana yang sejuk.


Selain mendatangi tempat seperti Wot Batu, ternyata mendengarkan lagu juga bisa untuk mendapatkan sebuah ketenangan. Seperti lagu yang baru saja dirilis oleh Yura Yunita satu ini. Masih banyak lagu lainnya yang bisa digunakan untuk terapi ketenangan. Penulis menyarankan pada saat perjalanan menuju Wot Batu, sambil mendengarkan lagu-lagu yang santai agar semakin terasa feel-nya.




Muhammad Humam Dzulfikar

210104180034

MPM-A

23 views0 comments

Recent Posts

See All

Comentarios


bottom of page